Lentera-PENDIDIKAN.comMUARA ENIM-Bank Sumsel Babel (BSB) Cabang Muara Enim mempersiapkan langkah ekstra guna mengantisipasi kekosongan mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) di wilayah Kabupaten Muara Enim. Langkah tersebut dilakukan untuk memastikan pelayanan ATM tetap optimal selama libur Iduladha.
Asisten Umum dan Akuntansi BSB Muara Enim Robby Artha Prayoga mengatakan, mesin ATM memang lebih cepat kosong saat awal bulan, libur panjang dan hari-hari besar Islam.
“Kesiapan kita lebih ekstra lagi untuk melakukan pengisian mesin ATM,” kata Robby saat ditemui awak media di Kantor BSB Cabang Muara Enim, Rabu (4/6/2025).
Robby menjelaskan, pihaknya sudah menugaskan masing-masing Person in Charge (PIC)/Penanggung Jawab untuk standby agar berkoordinasi dengan piket jaga.
“Jadi PIC itu koordinasi dengan yang piket untuk mengisi ATM kalau ada yang kosong,” jelasnya.
Dirinya mengakui volume transaksi ATM mengalami peningkatan saat Iduladha, meskipun tak sebanyak saat Idulfitri.
“Setiap menjelang libur panjang atau hari besar Islam pasti kita sudah menyiapkan dari jauh-jauh hari,” bebernya.
Selain itu, BSB Cabang Muara Enim juga mempersiapkan uang Rp20 miliar untuk antisipasi peningkatan volume transaksi nasabah menjelang Iduladha.
“Pokoknya kita mengoptimalkan untuk nasabah-nasabah kita,” pungkasnya.